Volvo Trucks Fuelwatch – kompetisi adu yang diadakan di kota baru Parahyangan, Bandung, Jawa Barat, pada 20 Agustus 2013 lalu akhirnya memenangkan satu juara. Pengemudi yang menjadi kontestan kompetisi ini adalah pengemudi hasil seleksi dari beberapa kompetisi yang sudah dilakukan secara lokal di seluruh wilayah Indonesia yang merupakan pelanggan truk Volvo. Sebagaimana tujuan kompetisi ini adalah mencari pengemudi yang mahir dalam mengoperasikan truk Volvo dengan suatu teknik agar didapatkan konsumsi bahan bakar yang seefisien mungkin.
Pemenang diraih oleh Rudi Anareta dari PT Graha Prima Energy dengan skor nilai tertinggi, penilaian berasal dari kombinasi antara efisiensi bahan bakar dan kebiasaan teknik dalam mengemudi yang baik. Kemudian disusul Amiruddin dari PT Newton Nusa Tenggara sebagai juara kedua, dan Akbar dari PT Riung Mitra Lestari untuk juara ketiganya.
Pemenang pertama dan kedua memiliki efisiensi konsumsi bahan bakar yang sama yaitu 3,8 liter dengan jarak tempuh 4,2 km (atau sekitar 1,105 Km/liter), sementara yang ketiga menghabiskan bahan bakar sebanyak 4,3 liter (atau sekitar 0,0967 Km/liter), sedangkan untuk muatannya sendiri, kesemua truk diberi beban seberat 35 Ton. Dari penilaian tersebut, pengemudi yang terbiasa mengemudi dengan baik akan mampu mencapai efisiensi bahan bakar hingga 10%. Di samping efisiensi bahan bakar penilaian pemenang juga dilihat dari kelebihan teknik dalam pengoperasian unit yang baik.
Pemenang pertama, Rudi Ananta, akan diberangkatkan ke Brisbane, Australia pada Oktober 2013 mendatang untuk bersaing kembali dengan finalis lainnya dari Asia Pasifik.
“Feulwatch sebenarnya adalah kompetisi pengembangan potensi, namun kami kemas dengan sangat menyenangkan dan kompetitif. Karena kami semua tau jika termotivasi, kita bisa lebih terbuka dalam mengembangkan kemampuan kita, dan pula dengan mempunyai tolok ukur untuk bersaing antara kita mapun dengan Driver Volvo trucks lainnya dari seluruh dunia”, demikian yang disampaikan Pierre Jean Verge – Salamon, Managing director Volvo Trucks Indonesia.
Kompetisi Volvo Trucks Fuelwatch 2013 telah diikuti lebih dari 100 pengemudi Volvo Trucks dari lima tempat yang berbeda di Indonesia, kesemuanya telah diberi pelatihan barupa bagaimana teknik mengemudi yang efisien, dan kebiasaan mengemudi yang baik. Sehingga dengan demikian akan menciptakan kepedulian untuk menghemat bahan bakar, yang pada akhirnya pula akan meningkat sisi positif dari berbagai faktor.

Print
Email
Overburden atau yang biasa disebut OB merupakan lapisan tanah atau batuan yang berada di lapisan atas langsung menutupi batubara, dan pada lokasi ini biasa disebut dengan area overburden yaitu lokasi terjadinya pengerjaan pertambangan untuk mengambil batu bara di lapisan tersebut. Umumnya area OB adalah area yang penuh dengan rintangan karena medan yang cukup berat, terdiri dari tanjakan dan turunan bahkan cukup curam. Maka dari itu dibutuhkan peralatan-peralatan yang memadai sebagai penunjang kerja agar proses pertambangan dapat berjalan dengan maksimal sehingga nilai produksi yang dihasilkan pun cukup tinggi. PT Bima Nusantara Internasional job site kideco menggunakan truk Volvo FMX 370 dengan kapasitas 17 kubik atau sekitar 27 ton sebagai unit penunjang pekerjaan di area OB mereka. PT Bima Nusantara Internasional sudah menggunakan produk ini lebih dari 4 tahun semenjak diperkenalkan FMX 370 oleh PT Eka Dharma. Jarak hauling OB PT Bima Nusantara Internasional di jobsite kideco sampai 1,5 kilometer dan rata-rata produksi yang diperoleh oleh operatornya dengan menggunakan FMX 370 ini pun